ICEFEST 2019 Hadirkan Festival Liburan Keluarga Bernuansa Musim Dingin



Berlibur sejenak merupakan salah satu momentum yang sangat menyenangkan, terlebih bila kita bisa berlibur bersama orang-orang yang kita sayangi, yaitu keluarga. Makanya, saya pribadi pun selalu berusaha meluangkan waktu untuk dihabiskan bersama keluarga di sela aktivitas saya.

Tak perlu pergi jauh dan dalam waktu yang lama sih, cukup menghabiskan waktu untuk bermain bersama, seharian juga sudah cukup, yang penting semua anggota keluarga merasa senang dengan kebersamaan kami. Ya, bukan kuantitas tapi kualitas bermainnya itu yang penting.

Dan rencananya akhir tahun nanti kami juga ingin pergi bermain bersama, namun kemarin-kemarin kami belum tahu mau kemana sih, masih binggung memilih lokasi yang asyik supaya semua anggota keluarga bisa menikmatinya.

Tapi sekarang kami tidak bingung lagi, karena saya baru dapat kabar, bahwa nanti akan ada sebuah festival keluarga terbesar yang akan hadir di Indonesia untuk memanjakan seluruh anggota kelurga, mulai dari anak-anak hingga orang tuanya yang bernama ICEFEST.

Apa itu ICEFEST?

ICEFEST ini merupakan sebuah expo dan festival yang dihadirkan untuk mengakomodir berbagai kebutuhan untuk keluarga di zaman sekarang dengan mengusung konsep bertemakan nuansa Desa Musim Dingin di akhir tahun.

Dimana ICEFEST 2019 ini diselenggarakan oleh PT Indonesia International Graha (IIG Events) bersama dengan Indonesia Convention Exhibition (ICE) yang akan menjadi sebuah ajang yang menggabungkan expo dan festival untuk mengisi musim liburan akhir tahun 2019 mendatang dengan konsep yang sangat berbeda dari expo atau festival yang pernah ada. Bahkan, ICEFEST ini diklaim akan menjadi expo dan festival keluarga terbesar dengan konsep desa musim dingin di Indonesia.

Jujur saya pribadi sangat penasaran dengan ICEFEST ini, terlebih kemarin saat mendengar pemaparan yang disampaikan oleh Bapak Ryan Adrian selaku President Director PT Indonesia International Expo pada acara media gathering kemarin (31//07/19) bahwa di ICEFEST ini akan memberikan banyak kejutan seru yang akan bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga, mulai dari anak-anak hingga orang tua dengan susana festival yang menyenangkan.
Bapak Ryan menjelaskan bahwa akan ada banyak kejuatan di ICEFEST 2019 mendatang
Dan nantinya, ICEFEST bukan hanya menghadirkan expo atau pameran seperti pada umumnya, namun di ajang ini, kita akan melihat sebuah konsep pameran yang akan dibalut dengan cerita dan dongeng yang mengisahkan tentang sebuah desa musim dingin bernama ‘Happy Village’. 

Dan nanti dalam dongeng ini akan menceritakan tentang sesosok makhluk raksasa bernama ILO, yang dianggap menyeramkan dan hidup jauh dari desa ‘Happy Village’ yang ternyata menyimpan kerinduan akan sosok teman dan keluarga. 

Lebih lanjut Bapak Ryan mengungkapkan bahwa “Dengan dihadirkannya ICEFEST yang mengangkat kisah persahabatan ILO dan Aiden di desa Happy Village, kami berharap dapat memberikan edukasi yang dikemas dengan hiburan kepada anak-anak untuk memetik pelajaran tentang betapa pentingnya arti kebersamaan dan keluarga. Seluruh wahana yang ada di ICEFEST akan mengisahkan semua petualangan yang dilalui ILO dan Aiden.”

Hal-Hal Menarik di ICEFEST

Selain menyuguhkan konsep pameran dengan suasana libur akhir tahun ala musim dingin yang seru, tentu ICEFEST juga akan menghadirkan banyak hal menarik lainnya yang akan memanjakan siapa pun yang nantinya bertandang ke sini.

Untuk itu, lebih lanjut, Ibu Edwina Tirta selaku Deputy General Manager IIG Events menuturkan bahwa di ICEFEST 2019 ini akan banyak menghadirkan berbagai keseruan dan berbagai pesan positif yang bisa dinikmati oleh semua anggota keluarga.
Ibu Edwina menuturkan banyak keseruan yang dihadirkan yang berbeda dari festival lainnya.
Dimana dalam ICEFEST ini akan menghadirkan unsur-unsur edukasi, hiburan, kuliner, dan belanja yang bisa dirasakan langsung oleh setiap anggota keluarga yang mengunjungi acara ini nantinya dengan konsep dan desain area pameran yang bebeda dari pada pameran pada umumnya. Ada pun beberapa hal yang berbeda dari ICEFEST ini adalah sebagai berikut:
  1. Akan ada brand-brand ternama dan terakurasi yang masuk ke ICEFEST ini nantinya, jadi hanya akan ada brand yang lolos kurasi, tidak semua merek bisa sembarang masuk di acara ini, sehingga diharapkan akan memberikan experience atau pengalaman yang berbada bagi pengunjung.
  2. Akan ada 4 Area yaitu Kuliner, The F Thing Mall, Otomotif dan Leisure dari berbagai brand ternama yang akan memenuhi berbagai kebutuhan keluarga.
  3. Akan ada promo-promo special ala ICEFEST yang akan memanjakan para pengunjungnya. Hal ini terjadi karena adanya kerjasama yang baik antara ICEFEST dengan brand-brand yang ikut dalam acara ini sehingga akan bertabur promo menarik nantinya.
  4. Akan ada AM/PM Experience, yaitu pengunjung akan bisa merasakan ada perbedaan suasana pada saat siang dan malam hari yang akan dipenuhi oleh hiasan lampu-lampu jalan yang didesain dengan sangat apik.
  5. Akan ada berbagai kegiatan yang dapat dinikmati anak-anak seperti Snow Park, dan juga adanya Mini Train yang akan membawa anak-anak berkeliling menikmati suasana desa musim dingin di ICEFEST ini.
Bukan itu saja, nantinya akan ada dongen inspiratif yang menceritakan sosok ILO dan Aiden untuk menghibur sekaligus mengedukasi pengunjung terutama anak-anak untuk belajar tentang nilai nilai positif yang serat dengan pesan moral tentang betapa pentingnya memiliki keluarga, saudara dan sahabat di sekitar kita.
Akan hadir Dongeng ILO yang disuguhkan untuk anak-anak dengan banyak pesan moral di dalamnya
Selain itu, nanti akan ada berbagai pertunjukkan lain yang akan disuguhkan diantaranya Konser Dongeng Naura 4, dan juga persembahan spesial dari Trinity Youth Symphony (TRUST) Orchestra yang akan berkolaborasi dengan The Hops Puppet yang akan mengisahkan cerita persahabatan ILO dan Aiden yang dikemas dalam bentuk drama musikal, serta hiburan-hiburan spesial lainnya sehingga sangat sayang untuk dilewatkan.

4 Kategori Area Akan Hiasi ICEFEST

Selain menawarkan hal-hal menarik di atas, nantinya ICEFEST ini akan menghadirkan berbagai keseruan melalui empat area yang berbeda-beda untuk memenuhi berbagai kebutuhan keluarga yang berkunjung ke acara ini nantinya.
ICEFEST akan hadirkan 4 kategori area untuk memanjakan para pengunjungnya
Dimana nantinya, akan ada Area Kuliner yang akan menyuguhkan berbagai macam kuliner dari brand-brand ternama yang akan memberikan pengalaman berkuliner yang berbeda, bahkan ada beberapa brand yang tidak umum yang turut hadir, namun akan menyuguhkan kreasi kuliner yang istimewa juga di sini nantinya.

Kemudian akan ada Area The F Thing Mall yang akan berisi berbagai brand dari Fashion, beauty dan Lifestye dari berbagai brand ternama. “Area The F Thing Mall akan menghadirkan puluhan brand-brand mulai dari pakaian, skincare, dan juga kosmetik yang salah satunya adalah Peripera, merupakan brand asal Korea yang akan launching untuk pertama kalinya di Indonesia”, ungkap Ibu Edwina Tirta.

Lalu akan ada juga Area Otomotif yang akan menghadirkan berbagai brand otomotif premium, di antaranya seperti brand BMW dan MINI Cooper. Dimana Bapak Nyoman Tresna Wijaya selaku Direktur Mini Cooper mengakui bahwa sangat senang bisa menjadi bagian dari festival keluarga terbesar dengan konsep yang unik ini. 

Lebih lanjut beliau mengungkapkan bahwa “Di ICEFEST nanti, kami akan menampilkan koleksi mobil terbaru kami dengan konsep parking area untuk mendukung keunikan dari konsep ICEFEST.”    

Selanjutnya akan ada juga Area Leisure yang akan menampilkan brand besar seperti Goodrich yang dikenal sebagai pemasok wallcovering, flooring, fabric, carpet terkemuka di Asia. Dimana nantinya akan akan menghadirkan konsep fasilitas Hotel Bintang 5 yang digabungkan dengan konsep Mini Bar yang ada di Happy Village dan menawarkan berbagai paket liburan menarik untuk keluarga.

Jadi dengan hadirnya empat kategori area ini, tentu akan membuat kita bisa mendapatkan banyak keseruan dan pengalaman yang tak terlupakan bersama keluarga, sehingga akan menghadirkan libur akhir tahun yang benar-benar menyenangkan.
Saya tidak sabar untuk hadir di ICEFEST 2019
Jujur, saya pribadi sudah tidak sabar untuk menunggu pelaksanaan ICEFEST 2019 yang akan berlangsung selama 11 hari ini, yaitu mulai tanggal 19 - 29 Desember 2019 di ICE BSD City, Tangerang ini karena menurut saya, konsep yang dihadirkannya sungguh sangat luar biasa.

Dan untuk bisa masuk ke dalam area ICEFEST 2019 ini kita hanya perlu membayar tiket seharga Rp. 50.000 (Lima Puluh Ribu Rupiah) yang akan ditukarkan dengan kartu masuk berupa passport selayaknya seperti memasuki kawasan negara baru saat kita berlibur.

Apakah ada teman-teman yang ingin juga datang di ICEFEST 2019 ini nanti? Sampai jumpa di sana ya teman-teman, kita akan seru-seruan bersama nantinya. Saya pun sudah tidak sabar menantinya supaya bisa seseruan bersama seluruh anggota keluarga. :)


No comments:

Post a Comment