Dua Perusahaan Ini Jalin Kerjasama Untuk Integrasi Platform Blockchain Di Indonesia


“Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing” begitulah pepatah yang mengajarkan betapa pentingnya sebuah kerjasama, sebab jika kita melakukannya secara bersama-sama maka sebesar apapun pekerjaan yang harus kita hadapi maka semuanya akan menjadi terasa ringan-ringan saja.

Untuk itu, tak sedikit perusahan-perushaan saat ini yang saling mengajak kerjasama untuk bisa saling mendukung satu sama lain, dan tentunya juga supaya bisa sama-sama mendulang keuntungan dari kerjasama yang mereka bina. Jadi bisa dibilangnya supaya bisa sukses bareng-bareng.

Nah, berbicara tentang perusahan yang saling kerjasama ini, kamerin pada tanggal 20 September 2018, saya menghadiri acara penandatangan kerjasama yang dilakukan oleh SPLEND dan XECUREIT untuk integrasi platform blockchain di indonesia.

Apakah teman-teman ada yang sudah sering mendengar nama perusahaan-perusahaan tersebut? Jujur saya pribadi baru mendengar sih, dan akhirnya sedikit tahu tentang perusahaan-perusahaan ini lantaran hadir dalam acara ini.   

Untuk itu, mari kita kenalan dulu ya sama perusahan-perusahaan ini, karena katanya “tak kenal maka tak sayang” begitulah pepatah lama yang kerap saya dengar, untuk itu mari sekilas kita kenalan dulu dengan dua perusaan hebat ini supaya bisa lebih mengenal siapa mereka ini sebenarnya.

Sekilas tentang Splend dan XecureIT

Splend merupakan sebuah perusahaan Silicon Valley yang berkembang pesat yang berfokus pada solusi untuk mengatasi masalah infrastruktur blockchain yang didirikan pada tahun 2016. Perusaahaan yang memiliki motto “We Blockchain Blockchains” ini bertujuan untuk memperkuat jaringan blockchain baru dengan memecahkan batasan-batasan yang ada saat ini dalam skalabilitas, keamanan, dan latensi. 

Selain itu, Splend ingin adanya Blockchain Network yang mampu memproses ratusan juta transaksi per detik untuk jutaan pengguna secara bersamaan. Untuk itu, Splend menawarkan pendekatan sistem dengan teknologi blockchain inovatif yang disebut Integrated Blockchain Architecture ™ (IBA ™). 

Dimana IBA ™ memungkinkan pemartisian dan penskalaan fungsionalitas blockchain antara perangkat lunak dan komponen perangkat keras untuk pada akhirnya menyelesaikan masalah bottleneck yang ada dan membawa ke kinerja transaksi yang jauh lebih tinggi.
Bapak Rick Bleszynski selaku CEO Splend (Kiri) dan Bapak Gildas Deograt Lumy selaku CEO XecureIT (Kanan)

Sedangkan XecureIT adalah salah satu perusahaan keamanan siber dan informasi terkemuka di Indonesia yang hadir sejak tahun 2005. Dimana semua layanan telah disertifikasi ISO 27001 Sistem Manajemen Keamanan Informasi. XecureIT TRUSTED Team terdiri dari profesional keamanan siber dan informasi Indonesia yang memiliki lebih dari 25 tahun pengalaman Internasional.

Dan selama 10 tahun ini, XecureIT telah berhasil mengembangkan SAKTTI (Standar Arsitektur Keamanan Tingkat Tinggi Informasi) yang diimplementasikan dalam XecureZone sebagai benteng digital siap pakai dengan tingkat keamanan maksimum. Industri 4.0 yang berbasis IoT (Internet of Things) harus agile di dunia siber yang fragile. 

Dan kebutuhan akan secure mobile application platform juga dapat dipenuhi oleh XecureIT dengan solusi PeSankita. Dan yang menjadi pelanggan dari XecureIT ini adalah organisasi-organisasi besar di dalam dan luar negeri dari berbagai sektor. XecureIT meningkatkan keamanan mereka melalui layanan dan produk  CARES (Consultancy, Assurance, R&D, Education, Solution).

Dan yang membanggakan, kedua perusahaan ini, yaitu Splend dan XecureIT merupakan dua perusahaan teknologi Indonesia yang dikelola oleh anak-anak bangsa Indonesia, dan perusahaan-perusahaan ini pun  telah mendapatkan pengakuan internasional.

Penandatangan Kerjasama antara Splend Dan XecureIT

Bertempat di Scenic Resto & Lounge, Sahid Sudirman Center, Karet – Jakarta Pusat, Splend sebagai salah satu pemimpin pasar penyedia infrastruktur blockchain secara resmi melakukan menandatangani kerjasama strategis dengan XecureIT yang merupakan perusahaan keamanan siber dan informasi terkemuka di Indonesia.
Penandatanganan kerjsama oleh Bapak Rick Bleszynski selaku CEO Splend (Kanan) dan Bapak Gildas Deograt Lumy selaku CEO XecureIT (Kiri)
Dimana kerjasama sama ini bertujuan untuk bersama-sama menyediakan infrastruktur blockchain dengan keamanan tingkat tinggi melalui connectivity dan seamless yang lebih cepat dan hemat biaya untuk untuk pasar korporasi di Indonesia. 

Maka dengan terjadinya integrasi pada platform yang dimiliki  Splend dan platform yang miliki XecureIT akan memberikan terobosan baru pada platform jaringan blockchain yang memberikan kemampuan untuk mengatasi masalah-masalah yang sering dihadapi, seperti dalam hal skalabilitas, keamanan dan latensi. 

Selain itu, dengan adanya integrasi platfrom keduanya ini pun akan memberikan banyak manfaat pada pelanggan yang akan menggunakan solusi tersebut sehingga akan mempercepat tujuan bisnis dan user acquisition hanya dalam hitungan bulan dan hemat biaya.
Bapak Rick Bleszynski selaku CEO Splend
Hal ini diungkapkan oleh Bapak Rick Bleszynski selaku CEO Splend yang meyakini bahwa dengan adanya kerjasama ini maka akan memberikan solusi ideal yang dibutuhkan untuk platform blockchain di Indonesia. 

“Dengan kerjasama hari ini, kami bangga bisa berkontribusi langsung dan akan terus berkomitmen untuk bersama-sama melakukan edukasi dalam mempercepat adopsi teknologi baru, seperti Blockchain di Indonesia. Bagi Splend ini merupakan langkah awal kami untuk menjadi penyedia platform blockchain terbaik dan terpercaya, tidak hanya di global, tapi juga di Indonesia.” Ujarnya Bapak Rick Bleszynski yang merupakan WNI dan sudah tinggal di Silicon Valley Amerika Serikat selama hampir 30 tahun.

Dimana Beliau mengakui bahwa saat ini, jaringan blockchain memasuki kondisi yang sama seperti pada era Internet ditahun 90-an, dimana problem kelambatan, ketidakamanan, trust dan biaya tinggi menjadi isu penting. Hal ini menyebabkan infrastruktur blockchain mengalami tantangan terhadap terhambatnya kelanjutan pengembangan dan adaptasi secara massif sehingga diharapkan kerjasama ini bisa menjadi solusi dan jawaban atas permasalahan tersebut.

Sebab menurut Bapak Rick Bleszynski yang sudah lama berkecimpung di bidang pengembangan teknologi mikroprosesor dan infrastruktur internet, kerjasama ini memberikannya kesempatan untuk memberikan solusi terbaik kepada Indonesia untuk solusi blockchain yang sedang berkembang, karena Beliau ingin Indonesia mulai dari dan menuju arah yang benar.
Bapak Gildas Deograt Lumy selaku CEO XecureIT
Dan Bapak Gildas Deograt Lumy selaku CEO XecureIT mengungkapkan bahwa “Ini adalah sebuah kemitraan yang membanggakan untuk kami, di mana XecureIT yang merupakan karya asli anak bangsa yang bisa memberikan solusi keamanan untuk sebuah platform blockchain global.” 

Dan beliau juga berharap dengan adanya kerjasama dengan perusahaan Splend ini maka platform XecureIT pun bisa diintegrasikan dengan portofolio produk para pengguna blockchain.

Keunggulan yang ditawarkan Spend

Perusahaan Spend ini didirikan oleh Bapak Rick Bleszynski. Beliau merupakan mantan Chairman Bay Microsystems, dan sebelum itu pendiri dan CTO Softcom Microsystems yang diakuisasi oleh Intel Corporation pada tahun 1999.

Selain itu, Bapak Rick ini juga sempat berkarir sebagai mikroprosesor arsitek di beberapa perusahaan besar IT seperti LSI Logic Corporation dan Velonex Corporation, di mana karya-karya Beliau ini merupakan terobosan baru di eranya dan memberi kontribusi dalam pencapaian penguasaan pasar yang signifikan, serta keuntungan besar secara finansial.

Berdasarkan banyak pengalaman tersebutlah, Bapak Rick sekarang membangun perusahaan Splend yang telah mengembangkan platform teknologi yang dinamai Integrated Blockchain Architecture™ atau IBA™. 

Dimana IBA™ adalah sebuah pendekatan sistem terskala yang membagi fungsionalitas blockchain antara perangkat lunak dan perangkat keras untuk memecahkan masalah bottleneck yang kerap terjadi dan memberikan kinerja transaksi yang optimal. Dan IBA™ ini mampu memproses transaksi blockchain secara cepat untuk jutaan pengguna dan piranti secara simultan. 

Dan berikut ini adalah keunggulan yang dimiliki oleh Platform Splend yaitu sebagai berikut:
  • Kecepatan yang belum pernah ada sebelumnya untuk transaksi crypto yang mendekati instan.
  • Layanan biaya yang sangat rendah atau bahkan dalam kondisi tertentu akan nihil, seperti untuk pembayaran kripto, dan transfer, kredit mikro, penerbitan kartu virtual, dll.
  • Keamanan tanpa kompromi. Pelindung keamanan tingkat tinggi yaitu dengan 12 lapis terhadap setiap usaha penyusupan.
  • Complete One-Stop Solution menyediakan fungsionalitas lintas platform.
  • Protokol blockchain P2P yang terdesentralisasi.
  • Kompetensi pada perangkat keras dan perangkat lunak.
  • Keahlian pada system-on-a-chip.
Dan sejauh ini, produk dan layanan yang telah dikembangkan pada ekosistem Splend diantaranya adalah: Universal CryptoWALLET™ (UCW™) yang merupakan crypto wallet paling aman tersedia di pasar yang menyediakan 12 lapisan keamanan untuk mencegah upaya penyusupan. 

Selain itu, ada juga CryptoTRANSFER™ Blockchain Service yang memungkinkan transaksi kripto mendekati instan yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk konsumen & merchant menggunakan CryptoWALLET™ Universal Splend (UCW™).

Dan dalam waktu dekat ini, Splend juga akan merilis layanan finansial lainnya, diantaranya CryptoLEND™ (untuk pinjaman), CryptoMERCHANTPAY™ (untuk pembayaran merchant), CryptoCARD™ (untuk kartu debit dan Gift cards, CryptoAUTOPAY™ (untuk pembayaran otomatis), dan CryptoBILLPAY™ (untuk pembayaran tagihan).

Banyak juga ya layanan yang ingin dihadirkan oleh Spend ke depan, semoga semuanya bisa berjalan lancar dan sukses sehingga benar-benar bisa memberikan banyak manfaat bagi masyarakat yang menggunakannya. 



No comments:

Post a Comment