HokBen Hadirkan Bento Ramadan Untuk Buka Puasa yang Nikmat


Menjelang akhir bulan puasa seperti ini, undangan ajakan untuk berbuka puasa bersama biasanya semakin banyak berdatangan, baik dari teman, keluarga, hingga komunitas. Dan hal itu juga yang saya rasakan, selalu ada saja undangan buka puasa bersama yang saya terima.

Bahkan baru-baru ini (14/04/23), saya mendapatkan kesempatan untuk menghadiri acara Temu Kangen Blogger Hokben sekaligus acara buka puasa bersama yang diadakan di HokBen Plaza Slipi Jaya yang terletak di jalan Jalan Let. Jend. S. Parman Kav 17-18 RT.14/RW.1 Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat.

Sungguh rasanya senang banget bisa hadir dalam acara buka puasa bersama seperti ini, karena akhirnya bisa bertemu dengan teman-teman blogger yang lain, terutama yang selama ini jarang ketemu karena alasan jarak dan kesibukan masing-masing.

Dan adanya acara seperti ini juga sangat membahagiakan rasanya, karena bisa berkumpul, tertawa, bercerita dan seru-seruan bareng teman-teman yang lain dalam suasana yang santai,  sehingga tali silaturahmi dengan teman-teman yang lain tetap terjaga dengan baik.

Selain itu, berkat menghadiri acara buka puasa bersama HokBen ini, saya pun jadi tahu lokasi HokBen yang satu ini, karena ini sekaligus pengalaman pertama saya datang datang ke sini, ternyata HokBen ini tempatnya cukup luas, bersih dan rapi.

Dan HokBen Plaza Slipi Jaya ini merupkan salah satu outlet baru yang dihadirkan pada tahun 2023 ini, dimana tepatnya baru dibuka pada tanggal 24 Februari 2023 yang lalu dengan konsep dan penataan ruangan yang simple namun sangat nyaman.  

Untuk tempat duduk di sini tersedia cukup banyak, ada yang untuk berdua, berempat hingga bisa disetting untuk makan secara rame-rame. Bahkan lokasi duduknya ada yang berkonsep indoor dan juga outdoor, sehingga kita bisa menentukan sendiri dimana posisi duduk yang kita mau.

Suasana indoor dan outdoor HokBen Plaza Slipi Jaya

Untuk yang senang suasana yang lebih adem maka memilih duduk di ruangan indoor menjadi pilihan yang tepat, sedangkan bagi teman-teman yang senang makan sambil menikmati pemandangan di luar restoran atau lalu lintas jalanan, maka memilih duduk di outdoor adalah pilihan yang menarik.

Selain senang dengan suasana HokBen ini, saya pun merasa semakin bahagia datang ke acara ini ketika tahu bahwa ternyata HokBen punya perhatian yang serius kepada lingkungan, melalui upaya pengolahan sampah yang dimilikinya menjadi barang daur ulang yang bisa digunakan kembali.


Hokben Melakukan Pengelolaan Sampah Untuk Menjaga Lingkungan

Sebelum acara bukber dimulai, Mba Irma Wulansari (Communication Division MarCom Group)  sempat menjelaskan tentang upaya HokBen dalam pengelolaan sampah. Sebab tidak dipungkiri, pengelolaan sampah yang tepat memang harus jadi perhatian, sebagai upaya untuk membantu mengurangi gunungan sampah yang ada saat ini.

Maka dari itu, HokBen saat ini melakukan bekerjasama dengan berbagai pihak terkait untuk mengolah sampah yang dihasilkannya agar tidak menambah jumlah sampah yang ada dan sekaligus bisa dijadikan sebagai barang yang bisa kembali digunakan.

Mba Irma menjelaskan upaya HokBen dalam mengurangi sampah 

Untuk itu, dalam hal ini HokBen bekerjasama dengan Rebricks untuk mendaur ulang sampah plastik mika karena plastik mika yang selama ini dianggap remeh ternyata memberi tambahan masalah pada lingkungan karena sifatnya yang sulit terurai alami di tanah.

Dalam hal ini, Rebricks mendaur ulang sampah plastik mika menjadi roster atau lubang angin yang dicetak dalam berbagai motif yang masing-masing mengandung filosofi community pattern dari HokBen, seperti partner and kid, welcoming hello, friendship, respect, dan pride.

Roster yang dihasilkan ini diklaim sudah eco friendly dan memiliki sejumlah kegunaan yang menarik, yaitu dapat berguna sebagai lubang angin yang membantu sirkulasi udara, mempercantik dinding rumah untuk menambahkan ornamen-ornamen di dinding rumah dan memperbaiki tata cahaya ruangan untuk menghemat penggunaan lampu sehingga membantu menghemat penggunaan listrik.

Dan hingga saat ini sudah ada beberapa outlet dari HokBen yang menggunakan produk daur ulang roster tersebut, tersebar di berbagai kota, diantaranya HokBen Slipi Jaya di Jakarta Barat, HokBen Bukittinggi di Sumatera Barat, HokBen The Park di Sawangan, HokBen Sultan Agung di Bekasi, HokBen Lampung, HokBen Pontianak, HokBen Harapan Indah di Bekasi, HokBen Lubuk Linggau di Sumatera Selatan, HokBen Duri Mandau di Pekanbaru, HokBen Pondok Indah Mal 1 di Jakarta Selatan, dan HokBen di Magelang.

Tatakan gelas ini salah satu contoh hasil daur ulang dari sumpit HokBen

Selain mengolah plastik mika, HokBen juga bekerjasama dengan Boolet dalam pengolahan sumpit sekali pakai menjadi bahan yang berkelanjutan, sebagai bagian dari solusi permasalahan sampah di Indonesia agar semakin tidak menggunung jumlahnya.

Jadi, HokBen akan mengumpulkan sumpit bekas dari bambu dan kayu yang kemudian akan diserahkan ke pihak Boolet untuk diolah lebih lanjut menjadi barang-barang serbaguna. Dimana dalam hal ini, Boolet juga bekerja sama dengan pengrajin lokal dalam mengolah sumpit bekas tersebut menjadi aneka produk rumah tangga seperti tatakan gelas, gantungan kunci, mainan anak, dudukan hp dan lainnya.

Dan kita sebagai pelanggan setia HokBen juga bisa turut berkontribusi dalam pengolahan limbah sampah plastik mika dan sumpit sekali pakai ini, yaitu dengan mengembalikan sampah plastik mika dan sumpit yang sudah dipakai dalam kondisi bersih ke outlet HokBen terdekat, supaya nanti bisa diolah menjadi barang yang bermanfaat untuk kita gunakan kembali.


Hokben Hadirkan Beragam Menu Bento Ramadan

Menikmati makanan di HokBen memang tidak pernah membosankan, selalu ada saja kreasi menunya yang bikin kita penasaran dan ingin mencobanya. Begitu juga saat saya menghadiri acara buka puasa bersama ini, ternyata HokBen mengeluarkan menu khusus di bulan puasa ini, yaitu Bento Ramadan.

Saat puasa ini, HokBen hadirkan empat jenis Bento Ramadan dengan beragam variasi makanan yang berbeda-beda di setiap paket menunya, dan sekaligus sudah dilengkapi dengan minuman dan takjil, sehingga membuat momen berbuka puasa semakin menyenangkan.

Selain itu, dengan hadirnya berbagai jenis menu seperti ini, tentu ini memungkinkan kita bisa memilih menu makanan sesuai dengan kesukaan kita masing-masing, terutama untuk lauk utamanya, ada yang dikreasikan dari daging dan juga ayam.

Nah, untuk lebih jelasnya, berikut 4 jenis Bento Ramadan HokBen yang bisa dijadikan menu berbuka puasa yang nikmat dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu:

Tampilan Bento Ramadan 1 dan Bento Ramadan 2 dari Hokben
  • Bento Ramadan 1: Paket menu ini hadir dengan sepaket lauk dan pauk yang lengkap, yaitu terdiri dari Chicken Teriyaki 1 porsi, Chicken Karaage 1 pc, Ebi Furai 1 pc, Shrimp roll 1 pc, Nasi 1 Porsi, Teh Botol Sosro 1 pc, dan Free Es Merah Delima 1 Porsi. Harganya Rp58.000 nett.
  • Bento Ramadan 2: Paket bento ini hampir sama dengan paket nomor saya, semua sudah lengkap dengan lauk dan pauk yang nikmat, yaitu ada Chicken Curry Yaki 1 porsi, Egg Chicken Roll 1 pc, Ebi Fried 1 pc, Fried Dumpling 1 pc, Nasi 1 Porsi, Teh Botol Sosro 1 pc, Free Es Merah Delima 1 Porsi. Harganya Rp58.000 nett.
Dan ini tampilan Bento Ramadan 3 dan Bento Ramadan 4 di HokBen
  • Bento Ramadan 3: Paket bento ramadan 3 ini terdiri dari beberapa menu, seperti ada Beef Sukiyaki 1 porsi, Chicken Korokke 1 pc, Tori No Teba 1 pc, Nasi 1 Porsi, Teh Botol Sosro 1 pc dan Free Es Merah Delima 1 Porsi. Harganya Rp68.000 nett.
  • Bento Ramadan 4: Sedangkan menu paket bento 4 ini terdiri dari Beef teriyaki 1 porsi, Fried Chicken Tofu 1 pc, Ekkado 1 pc, Nasi 1 Porsi, Teh Botol Sosro 1 pc dan Free Es Merah Delima 1 Porsi. Harganya Rp68.000 nett.
Dari keempat menu Bento Ramadan di atas, saya sudah mencoba menu Bento Ramadan 4, ternyata rasanya benar-benar enak, dan porsinya juga cukup pas untuk berbuka puasa, apalagi ditambah dengan takjil gratis bikin buka puasa terasa makin nikmat.

Oh iya, selain ada menu Bento Ramadan, restoran dengan menu khas Jepang ini menghadirkan juga aneka kreasi menu ramen, ada 3 pilihan ramen HokBen yang bis akita pilih, dan setiap jenis ramen ini tersedia dalam dua pilihan ukuran porsi, yaitu ada ukuran yang regular ataupun ukuran besarnya.

Buat yang doyan Ramen wajib mencoba ramen HokBen ini, rasanya mantap!
  • Spicy Ramen: Ramen ini disajikan dengan kaldu ayam pedas yang diisi dengan topping Ayam Charsiu, telur (Ni Tamago), Pakcoy, daun bawang dan irisan jamur. Perpaduan kuah dan isinya benar-benar enak, terlebih ada pedas-pedasnya.
  • Hokkaido Miso: Ramen ini disajikan dengan saus miso dengan topping Ayam Charsiu, Tori Soboro, telur (Ni Tamago), Pakcoy, Jagung dan mentega tawar sehingga rasanya lebih gurih.
  • Tori Paitan: Ramen ini disajikan dengan kaldu ayam, yang dihiasi dengan topping Ayam Charsiu, telur (Ni Tamago), Pakcoy, daun bawang dan nori, rasanya segar dan nikmat.
Buat teman-teman yang juga suka ramen, wajib banget untuk mencoba aneka menu ramen dari HokBen ini, karena rasanya sangat nikmat. Dan untuk saya pribadi, dari ketiga jenis ramen ini, saya lebih suka Spicy Ramen karena ada sensasi pedasnya yang bikin kita bersantap semakin lahap. 

Bukber semakin seru dengan Bento Ramadan & Ramen HokBen

Jadi, buat teman-teman yang penasaran dengan menu Bento Ramadan dan juga ramen ala HokBen ini, kalian wajib buruan cobain, dan jangan lupa ajak teman atau keluarga supaya suasana bersantap aneka makanan di HokBen bisa terasa lebih menyenangkan. 😊



No comments:

Post a Comment