Timezone Fun App Hadirkan Semua Yang Super Fun Dalam Genggaman



Bermain adalah salah satu cara mendapatkan kebahagiaan, terlebih setelah kita disibukan dengan berbagai aktivitas yang sangat melelahkan. Maka sejenak meluangkan waktu untuk bersantai dan bermain tentu adalah sebuah keharusan, agar hidup ini tidak terasa begitu monoton dan membosankan.

Apalagi bagi anak-anak, bermain sejatinya memiliki banyak manfaat yang bagus bagi tumbuh kembangnya, karena dengan bermain, anak-anak akan tumbuh lebih aktif, semangat, dan juga melatih motoriknya, menumbuhkan kreativitas, interaktif, dan melatihnya belajar memecahkan masalah.

Maka dari itu, bermain bagi anak-anak hingga orang dewasa mampu memberikan manfaat yang luar biasa. Untuk itu, sudah selayaknya kita harus bisa selalu meluangkan waktu pergi bermain bersama keluarga atau teman-teman, agar hidup kita terasa lebih menyenangkan.

Dan untuk pergi bermain kini tersedia berbagai pilihan, semua tergantung kita mau main ke mana. Namun saya pribadi lebih memilih permainan ke tempat yang ada di indoor selama bulan puasa ini, supaya tidak kepanasan, yang mengakibatkan cepat lapar dan haus, dan tempat yang saya pilih adalah Timezone.


Ngabuburit Semakin Seru Sambil Bermain di Timezone

Memilih Timezone sebagai tempat bermain sudah lama saya lakukan, dan bermain ke sini, saya pun biasanya tidak sendiri, selain bersama keluarga, tentunya juga bersama teman-teman, karena bermain secara rame-rame dengan orang-orang tersayang tentulah akan menambah kebahagiaan.

Bermain di Timezone terasa sangat menyenangkan karena memiliki banyak jenis permainan yang bisa dinikmati mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, makanya Timezone sangat cocok untuk tempat bermain keluarga, jenis permainannya pun sangat beragam sehingga membuat kita bisa memilih permainan sesuai dengan kesukaan kita masing-masing.

Dan jujur, selama dua tahun lebih saya tidak pernah main ke timezone gara-gara adanya pandemi, tentu saja hal ini menimbulkan rasa rindu yang sangat luar biasa di hati saya, rindu untuk bisa kembali menikmati berbagai permainan seru yang ada di sini.

Untuk itu, kemarin (26/04/2022) saya pun menyempatkan diri untuk bertandang ke Timezone di Mall Kemang Village untuk bermain sambil ngabuburit seru bersama teman-teman saya, agar rasa lapar dan haus akibat puasa seharian tidak terasa bila kita keasyikan bermain.

Timezone memiliki beragam permainan yang seru hingga bisa lupa waktu saking asyiknya bermain

Dan benar saja, saking serunya bermain di Timezone dengan menjajal berbagai permainan yang saya suka, seperti bowling, street basketball, air hockey, balapan motoGP, dirty drivin, capit boneka, dan lain sebagainya, membuat saya benar-benar lupa dengan waktu saking serunya.

Selain bisa menikmati keseruan bermain, di sini kita pun bisa mengumpulkan tiket dari setiap permainan yang nantinya bisa kita tukarkan dengan berbagai hadiah sesuai dengan jumlah tiket yang kita punya. Jadi, semakin banyak tiket yang kita kumpulkan, maka bisa beragam juga hadiah yang kita dapatkan.

Selain itu, bermain di Timezone ini kita bukan hanya bisa merasakan keseruan melalui berbagai permainan yang ditawarkannya, namun kita juga bisa menikmati berbagai keistimewaan lain dalam bentuk rewards yang tentunya bisa membuat hati kita semakin bahagia.

Berbagai rewards ini akan memberikan tiga jenis rewards bagi pengunjungnya, yaitu ada berupa rewards instant ketika mencapai tier (tingkatan), reward harian, dan juga ada rewards special. Dimana rewards ini akan diberikan dalam berbagai bentuk, seperti: extra Tizo, free games & extra e-ticket ketika mencapai tier, ada juga bonus mid-tier, free games harian dan permainan baru, hadiah ulang tahun, hingga penawaran special atau event eksklusif.

Tak berhenti di sini saja, demi terus meningkatkan pelayanan yang menyenangkan bagi kita pengunjungnya, maka Timezone pun terus melakukan berbagai inovasi yang menarik dengan kini meluncurkan aplikasi Timezone Fun App.


Timezone Luncurkan Timezone Fun App

Selain mencoba berbagai permainan yang ada di Timezone Kemang Village kemarin, saya pun berkesempatan hadir dalam acara peluncuran aplikasi Timezone Fun App yang dilanjutkan dengan rangkaian acara buka puasa bersama Blogger dan Media di lounge XXI Kemang Village - Jakarta.

Dalam acara ini, secara resmi aplikasi Timezone Fun App diluncurkan sebagai bagian dari upaya mewujudkan visi Timezone yang ingin terus menyebarkan kebahagiaan dan menciptakan momen terbaik bagi pengunjungnya, terutama para member setia Timezone.

Dimana Timezone Fun App ini merupakan one-stop fun application pertama di Indonesia yang akan memberikan pengalaman seru dan menyenangkan untuk memanjakan pengunjung setia Timezone melalui beragam fitur yang akan memberikan pengalaman super fun saat bermain hingga menikmati reward lewat satu sentuhan saja.

Ibu Kikie menjelaskan bahwa Timezone Fun App ini hadirkan semua yang super fun dalam genggaman

Kehadiran aplikasi Timezone Fun App ini diakui oleh Ibu Kikie Randani selaku General Manager Marketing Timezone Indonesia bahwa inovasi ini merupakan bagaian dari komitmen Timezone Indonesia untuk meningkatkan lebih banyak momen keceriaan bagi masyarakat melalui teknologi digital dalam menikmati permainan di lebih dari 70 venue Timezone yang ada di seluruh Indonesia.

“Sebagai entertainment center, Timezone terus dipercaya dan menjadi pilihan pengunjung untuk menghadirkan momen terbaik bersama keluarga maupun teman dari berbagai kategori usia. Untuk itu, kami mengembangkan Timezone Fun App untuk menghadirkan pengalaman digital yang kaya dan lengkap bagi seluruh pengunjung Timezone, sehingga momen super fun tersebut dapat mereka miliki sejak dalam genggaman. Ujar Ibu Kikie.

Dengan adanya aplikasi Timezone Fun App ini, maka diharapkan juga bisa menjadi pilihan utama dalam merencanakan kebutuhan destinasi bermain dan mencari hiburan yang aman dan nyaman bagi keluarga, terutama dalam menyambut masa libur lebaran dan sekolah yang akan datang sebentar lagi.

Lebih lanjut Ibu Kikie menuturkan bahwa aplikasi Timezone Fun App ini dihadirkan untuk membuat pengunjung dapat lebih menikmati momen super fun mereka dengan cara yang lebih mudah, simpel namun dengan berbagai keuntungan yang beragam.

Keunggulan Timezone Fun App

Kehadiran Timezone Fun App ini bisa menjadi “holiday booster” bagi kita penggunanya, karena aplikasi ini menyediakan berbagai layanan mulai dari bermain dan berkompetisi, kemudian di dalamnya terdapat informasi tentang Powercard, hingga kita bisa mendapatkan voucher bermain yang melimpah untuk membuat pengalaman bermain yang lebih terjangkau.

Selain itu, melalui aplikasi Timezone Fun App ini, kita pun bisa secara real time mendapatkan informasi tentang penawaran eksklusif, dan memudahkan dalam menemukan lokasi venue Timezone terdekat yang bisa untuk didatangi oleh kita.

Kehadiran Timezone Fun App membuat semua yang super fun kini ada dalam genggaman

Dengan kita meng-install Timezone Fun App ini, maka ada beberapa fitur yang bisa kita rasakan manfaatnya, sehingga membuat kita bisa berbagai kebahagiaan dan menciptakan momen special yang tidak terlupakan. Nah berikut beberapa fitur Timezone Fun App, yaitu:
  1. Menukarkan voucher untuk waktu bermain yang lebih lama (Redeem Voucher for more play time!) yaitu melalui fitur ini, kita bisa mendapatkan voucher bermain eksklusif, kita dapat menikmati penawaran voucher khusus yang akan dikirimkan mingguan, bulanan ataupun saat ada spesial event, sehingga dapat membantu kita dalam merencanakan kunjungan ke Timezone bersama orang yang kita cintai.
  2. Main mini games dan menangkan Tizo dan fee games (Play games to Win Tizo & Free Games) merupakan fitur yang dapat memberikan kita berkesempatan untuk bermain mini games dan memenangkan tantangan melalui games super fun untuk mendapatkan rewards seperti Extra Tizo, Free Games, dan e-Ticket.
  3. Dapatkan penawaran khusus (Get Exclusive deals and offers) adalah fitur yang berguna untuk semua member Timezone Reawards, baik blue tier member maupun gold tier member, bisa berkesempatan untuk mendapatkan penawaran khusus dari partners Timezone yang bisa mereka terima.
  4. Pengelolaan Powercard (Manage Powecards) merupakan fitur yang akan semakin mudah untuk mendapatkan informasi saldo Tizo dan e-ticket dari Powercard milik kita. Selain itu, kita pun dapat melihat tier Timezone Rewards kita dapat naik ke tier berikutnya.
Dengan adanya Timezone Fun App ini, maka kita benar-benar sangat dimudahkan untuk menikmati berbagai fitur di atas, sehingga bisa dibilang bahwa Timezone Fun App ini membuat kita bisa menikmati semua yang super fun ada dalam genggaman.

Sebab aplikasi Timezone Fun App ini merupakan aplikasi hiburan yang cocok bagi siapa saja, untuk semua kalangan tanpa terkecuali. Untuk itu, Timezone ini bisa menjadi pilihan tempat bermain keluarga yang tepat pada saat nanti libur lebaran Idul Fitri atau pun libur sekolah nanti.

Main di Timezone bersih dan nyaman, banyak pilihan permainan yang bisa juga dipilih

Dan bila kita ingin datang ke Timezone ini, kita tidak perlu takut ya teman-teman, karena tempatnya selalu dijaga kebersihannya, aman dan juga nyaman, sebab Timezone juga selalu menerapkan protokol kesehatan yang sesuai dengan anjuran pemerintah.

Untuk itu, bagi teman-teman yang penasaran dan ingin bersenang-senang bermain di Timezone, maka sebaiknya langsung meng-install aplikasi Timezone Fun App ini sekarang juga. Namun terlebih dahulu harus mendownload aplikasinya di play store atau app store, kemudian lakukan registrasi dengan email atau nomor handphone kita, supaya bisa langsung merasakan berbagai keunggulan yang begitu menarik dari aplikasi ini.

So, Selamat bermain di Timezone, mari ciptakan momen terbaik dan nikmati segala suka cita dan kebahagiaan dalam beragam permainan seru bersama orang-orang tersayang. Enjoy! :)

20 comments:

  1. Asyik banget ya main di Timezone, apalagi sekarang ada aplikasinya. Mantap nih hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yoiii, makin seru dan banyak manfaatnya dengan adanya aplikasi ini hehehe

      Delete
  2. Iyaya, karena pandemi beneran jadi terhenti segala aktivitas bermain penuh keceriaan di Timezone.
    Kini, dengan adanya terobosan baru yakni Timezone Fun App, maka bisa memperoleh akses yang mudah mengenai Timezone dimanapun berada. Praktis dan sangat membantu sekali.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya benar Kak, adanya aplikasi Timezone Fun App ini banyak manfaatnya ya, jadi wajib diinstall bagi penggemar Timezone. :)

      Delete
    2. Iya Kak, dengan adanya aplikasi Timezone Fun App ini banyak sekali manfaatnya. Makanya wajib diinstall bagi penggemar Timezone hehehe

      Delete
  3. Udah lama banget ngga ke timezone kak... Baca ulasan ini jadi pengen main ke timezone lagi...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayoo Kak main ke Timezone bersama keluarga dan teman-teman lebih seru hehehe

      Delete
  4. Buat refreshing libur lebaran pasti menyenangkan nih, secara gak mudik, hehe.
    Apalagi ini bisa jadi ajang me time cakep, dan udah ada aplikasinya juga. Sip banget kan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya buat yang nggak mudik bisa langsung ke Timezone bersama keluarga atau teman-teman untuk seseruan bareng di sana ya. :)

      Delete
  5. Makin inovatif nih Timezone punya aplikasi yang memudahkan pelanggan mendapatkan informasi apa aja seputar permainan maupun reward2 dan poin2 ya mas. Thank you informasi dan penjelasannya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya benar Mba, adanya aplikasi Timezone Fun App ini banyak manfaatnya, makanya sebaiknya diinstall aja kalo main ke Timezone :)

      Delete
  6. aku paling betah main bowling, bisa berjam-jam di sini :)))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama Mas Achi, seru banget ya main bowling, bikin lupa waktu hahaha

      Delete
  7. aku paling betah main bowling, bisa berjam-jam di sini :)))

    ReplyDelete
  8. Timezone makin seru ya dengan adanya aplikasi Timezone Fun App ini, lebih praktis untuk dapat berbagi penawaran khusus, voucher, dan reward juga ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, adanya aplikasi Timezone Fun App ini membuat semuanya makin praktis dalam genggaman ya.

      Delete
  9. Seru main di Timezone bareng keluarga dan teman-teman ya. Banyak pilihan permainannya juga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar banget Mba, permainannya beragam dan main bersama keluarga atau teman-teman di Timezone makin seru, bisa lupa waktu hehehe

      Delete
  10. Banyak untungnya ya install aplikasi Timezone Fun App ini, apalagi bisa sering dapat voucher ya. Makin puas mainnya di Timezone hehehe

    ReplyDelete
  11. Aku liburan kemaren kesini lagi akhirnya, seru banged nyobain permainan VR Ride, dirimu kemaren sempet nyobain games ini nggak Kak?

    ReplyDelete