Kehidupan Nia Ramadhani Setelah Rehabilitasi Narkoba



NARKOBA! mendengar namanya saja sudah sangat menyeramkan bagi saya, karena bahaya dan dampak yang diciptakan oleh narkotika dan obat-obatan terlarang ini mampu merusak kesehatan hingga menghancurkan masa depan seseorang dengan begitu tragis.

Saya pun jadi ingat dengan seorang teman, dulu dia terkenal begitu baik dan cerdas, bahkan dia sudah mendapatkan posisi yang bagus dalam pekerjaannya, namun dibalik semua itu, ternyata dia pengguna narkoba yang aktif, bukan hanya karirnya yang hancur, namun hidupnya pun berakhir karena ketagihan mengkonsumsi narkoba ini.

Sungguh, saya sangat sedih bila mengingat tentang hal ini, dan berharap tidak ada lagi korban dari narkotika dan obat-obat terlarang ini, karena jika kita lihat, narkoba ini lebih banyak memberikan dampak buruk bagi kehidupan kita.

Meskipun katanya, narkoba bisa menjadi obat penghilang rasa nyeri serta memberikan ketenangan, namun pada kenyataannya, penggunaan narkoba dalam dosis yang berlebihan justru menimbulkan rasa ketagihan atau kecanduan yang bisa membahayakan kesehatan bahkan mengancam nyawa penggunanya.

Bahkan mirisnya lagi, dari beberapa berita yang pernah saya dengar, bahwa para pengguna narkoba itu kebanyakan berada di usia-usia produktif, yaitu mulai dari 20-40 tahun. Maka, sungguh sangat disayangkan, usia yang seharusnya digunakan untuk melakukan hal-hal produktif namun justru digunakan untuk hal-hal yang sia-sia dengan mengkonsumsi narkoba.

Dan anehnya, meskipun sudah banyak yang tahu tentang betapa berbahayanya narkoba ini, bahkan sudah banyak manusia di dunia ini yang akhirnya meninggal dunia karena terjerat olehnya, namun tetap saja jumlah pengguna narkoba ini masih banyak saja setiap tahunnya.

Bahkan hingga saat ini, berita tentang orang-orang yang menggunakan narkoba masih menjadi cerita yang begitu marak menghiasi berbagai media pemberitaan, karena dari hari ke hari orang yang terjerat oleh narkoba ini semakin beragam saja latar belakangnya.

Ya, siapa saja bisa menjadi korban dari pengaruh buruk narkoba ini, bukan hanya masyarakat biasa saja, tapi para artis papan atas pun banyak yang terjerat dalam kasus penyalahgunaan narkoba atau narkotika dan obat-obat terlarang ini.

Dan bukan cerita baru lagi, gemerlapnya dunia selebritis yang kita lihat begitu indah dan tampak selalu mewah itu, ternyata banyak menyimpan cerita kelam, termasuk banyaknya artis papan atas yang tersandung kasus narkoba akibat terpengaruh pergaulan yang salah.

Ya, ada banyak nama artis terkenal yang pernah tersandung kasus narkoba hingga memaksanya berurusan dengan pihak yang berwajib, salah satunya Raffi Ahmad yang merupakan artis dan presenter ternama yang pernah menghebohkan dunia hiburan lantaran ditangkap polisi karena terjerat narkoba pada tahun 2013 silam.

Meskipun sempat terjatuh karena tersandung penyalahgunaan narkoba, namun semangat juang Raffi Ahmad untuk kembali bangkit akhirnya bisa membawanya eksis lagi di dunia entertainment dan tetap menjadi presenter di sejumlah program serta membangun line bisnisnya di bawah payung Rans Entertainment hingga saat ini.

Tak hanya Raffi Ahmad, ada banyak artis lain juga yang kini berjuang untuk menata kembali kehidupannya setelah sempat jatuh karena narkoba, salah satunya Nia Ramadhani yang sempat ditangkap bersama sang suami Ardi Bakrie karena kasus penyalahgunaan narkotika pada 7 Juli 2021 silam.



Meski dunianya sempat diterpa cobaan yang begitu berat tersebut, namun perempuan kelahiran 16 April 1990 ini tidak pernah berhenti berusaha untuk memperbaiki kesalahannya agar permasalahan kemarin tidak terulang kembali dalam hidupnya.

Dan setelah mengikuti rehabilitasi selama delapan bulan yang berakhir tanggal 29 Maret 2022 lalu, kini Nia Ramadhani telah berhasil bangkit dari keterpurukannya dengan melakukan berbagai kegiatan yang produktif dengan menciptakan karya-karya kreatif serta lebih banyak mengisi hari-harinya dengan aktivitas yang mengedepan gaya hidup sehat.

Bahkan hingga saat ini, istri dari Ardi Bakrie ini tampak menyibukkan diri dengan berbagai kegiatan olahraga, Nia Ramadhani rutin setiap pekan bersama sang suami dan kerabatnya pergi bermain olahraga golf dan tennis untuk menjaga kebugaran tubuhnya.

Tak hanya itu, ibu dari tiga anak ini (Mikhayla, Mainaka, Magika) ini pun sangat menggemari olahraga lari, dan hampir setiap hari ia berlatih lari di Gelora Bung Karno - Senayan yang sangat didukung penuh oleh sang suami dan anak-anaknya dengan menjadi suporter sejatinya.

Berbekal ketekunannya berlatih lari ini, ternyata Nia Ramadhani pun sudah mengikuti berbagai ajang lomba lari loh, seperti pada 16 Juli 2022 lalu ia ikut Onepride Fun Run 5K, dan pada 18 September 2022, ia juga mengikuti lomba lari Jelajah Timur Run For Equality, dan baru-baru ini pun, pada tanggal 16 Oktober 2022, Nia Ramadhani ikut dalam lomba lari Jakarta Marathon 22, Half Marathon (HM) 21K loh.


Jujur saya pribadi sangat salut dengan semangat Nia Ramadhani yang benar-benar serius mengubah gaya hidupnya menjadi lebih sehat seperti ini. Apalagi kesibukannya dengan olahraga lari membuatnya semakin tampak sehat, fresh dan makin awet muda.

Dan dari kisah Nia Ramadhani ini, ada satu hal juga yang sangat saya suka, yaitu semua keluarga, dari suami hingga anak-anaknya begitu mendukungnya dalam melakukan berbagai kegiatan produktif dan olahraga yang menjadi kegemarannya saat ini.

Tentu dengan adanya dukungan seperti ini, maka tidak heran bila perempuan Bernama asli Prianti Nur Ramadhani ini bisa cepat bangkit dari jeratan narkoba yang sempat hadir dalam hidupnya. Semoga dengan adanya support system yang baik dari keluarga dan kerabat seperti ini bisa membuat Nia Ramadhani tidak mengulangi kesalahan yang sama dan bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi untuk ke depannya.

Nah, dari cerita di atas, kita jadi tahu bahwa bahaya narkoba hingga menjadi kecanduan tersebut memang bisa disembuhkan, namun akan lebih baik jika kita segera untuk berhenti menggunakannya atau tidak memakainya sama sekali, karena hidup akan jauh lebih indah dan bahagia tanpa narkoba.



1 comment:

  1. Aku ngeliat sendiri korban narkoba ini dari sepupuku yg sempat terjerat lama. Di rehab, trus kumat lagi, berulang aja jadinya. Sampe akhirnya pas mamanya sakit parah Krn kepikiran, baru sih dia bener2 sadar dan mau sembuh. Tapi mungkin Krn udh kelamaan kali ya mas, dia nya juga JD agak lambat mikirnya. Fokusnya jadi kurang. Aku tau dia udah bersih, tapi ya efek narkobanya msh ttp ada 😔. Makanya aku wanti2 banget ke anak2, jangan sampe tergoda Ama barang begitu.

    Salut untuk Nia yg bisa bangkit. Dia termasuk artis fav ku. Sedih pas sempet jatuh kemarin.. untungnya Nia juga blm lama terjerat kan, jadi semoga ttp bisa nerusin kebiasaan hidup sehat yg skr 👍

    ReplyDelete